Kota Bekasi – Lurah Pejuang, Isnaini mengapresiasi kegiatan dermawan berbagi makan (Dermakan) yang dilakukan Komunitas Relawan (Kawan) yang dikoordinasi oleh relawan Teladanku. Dirinya menyatakan warga yang tengah isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19 tentu membutuhkan suplai makanan selagi mereka tidak bisa keluar rumah.
“Saya mengucapkan terima kasih banyak dan apresiasi setinggi-tingginya kepada relawan Teladanku yang sudah peduli kepada warga Pejuang. Kita tahu Isoman itu kan harus disiplin. Warga kita tahu ada yang punya uang, tapi kan mereka harus disiplin tidak bisa ke mana-mana,” kata Isnaini saat ditemui relawan Teladanku, Jumat (29/7/2021)
Isnaini menyatakan warga pasti merasa senang dan termotivasi karena mendapat dukungan dari sesama. Tidak merasa dikucilkan.
Dirinya menyebut jumlah warga yang tengah Isoman di kelurahan Pejuang masih dinamis setiap harinya. Dan pihak aparat setempat di kelurahan Pejuang terus aktif melakukan 3 T (Tes, telusur dan tindak lanjut) demi memutus rantai penyebaran Covid-19. Ia juga mengimbau agar gugus tugas covid setempat sigap dan stand by bisa dihubungi 24 jam jika ada laporan dari warga.
“Saya harap sekarang siapapun yang sedang Isoman tolong aktif ke Pamor dan RT RW agar dilakukan pemantauan maksimal,” tukasnya.
Tim Relawan Teladanku sendiri pada kegiatan amal “Dermakan” Jumat Berkah ini membagikan masing-masing 50 boks nasi siap saji di kelurahan Pejuang dan Kelurahan Kali Baru(khr)