Kawan Peduli Berbagi Dengan Penggali Kubur Pemakaman Covid-19 Mangunjaya

Kabupaten Bekasi – Kolaborasi relawan kemanusiaan (Kawan) kembali terjun langsung ke warga yang sedang menjalani masa isolasi mandiri (Isoman) di wilayah kelurahan Durenjaya, Margahayu, Arenjaya kota Bekasi serta Desa Mangunjaya, kabupaten Bekasi, Jum’at (23/7/2021). Target mereka kali ini tidak hanya warga isoman namun juga petugas penggali kubur di pemakaman Covid-19 TPU Mangunjaya, Bekasi.

Kordinator relawan Sahabat Dhuafa, Badar menyatakan aksi kali ini menyasar TPU Mangunjaya karena mereka para penggali kubur merupakan garda terdepan juga yang perlu menjadi perhatian kita. “Mereka para penggali kubur menjadi sasaran juga program pembagian makanan siap saji, selain mereka bekerja pada situasi yang sangat rentan mengurusi pemakaman jenazah Covid-19, mereka juga perlu mendapatkan asupan makanan yang bergizi dan bernutrisi agar ketahanan fisiknya tetap terjaga,” ujarnya.

Empat ratus paket nasi box siap santap dari donatur dibagikan sejak pagi hingga sore di kecamatan Bekasi Timur, kota Bekasi dan Tambun Selatan, kabupaten Bekasi dengan mengambil momentum Jum’at berkah bertemakan ‘saatnya berbagi dan peduli’ yang merupakan program rutin relawan Teladanku.

Sementara itu, Direktur Teladanku Rama Yudhistira mengatakan sinergi antar lembaga ini sengaja digagas agar kemampuan para relawan kemanusiaan untuk membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 lebih efektif dan tepat sasaran. “Kita berupaya untuk berkolaborasi dengan teman-teman yang lain ditengah mengganasnya Covid-19 di Bekasi. Dan kami juga terus membuka pintu bagi relawan-relawan untuk bersama membantu masyarakat terdampak, sekaligus membuka kran donasi bagi para dermawan,” ujarnya kepada awak media.

Sebelumnya Kolaborasi Relawan (Kawan) ini, kata Yudi panggilan akrabnya, sudah mengawali misi kemanusiaannya di beberapa kecamatan yakni di Bintara Jaya Bekasi Barat, Dukuh Jamrud Mustikajaya dan hari ini di Durenjaya dan Margahayu Bekasi Timur. Dengan kesamaan misi dan program kemanusiaan akhirnya lembaga kemanusiaan ini berkolabirasi.

Turut berpartisipasi dalam kegiatan Relawan Dapoer Jupiter Tangsel, Aku Cinta Sedekah Jakarta, OJOL Nusantara, Delta Tiga Pro, Sahabat Dhuafa, Ganesa Peduli, Infaq Dakwah Center dan Teladanku sebagai inisiator program kolaborasi relawan(rafi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *