Bantu Pencarian Pesawat Sriwijaya, Polres Metro Bekasi Akan Buat Tiga Posko Di Perairan Laut Tarumajaya Dan Muara Gembong

Bantu Pencarian Pesawat Sriwijaya, Polres Metro Bekasi Akan Buat Tiga Posko Di Perairan Laut Tarumajaya Dan Muara Gembong

Kabupaten Bekasi – Jatuhnya pesawat Sriwijaya Air penerbangan SJ 182, yang sempat terpantau dari data Filghtradar, B737-500 Sriwijaya Air SJ182 tersebut berhenti di sekitar 11 mil laut Bandara Soekarno-Hatta, atau berada di atas Kepulauan Seribu.

Guna membantu proses pencarian, Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Hendra Gunawan bersama Dandim 0509 Kabupaten Bekasi, akan mendirikan 3 posko informasi terkait pencarian puing pesawat serta korban kecelakaan yang menimpa pesawat SJ 182 milik maskapai Sriwijaya Air di pesisir utara Kabupaten Bekasi.

“Kami dari TNI dan POLRI akan mendirikan 3 posko serta membentuk tim untuk membantu proses pencarian korban serta puing pesawat SJ 180 milik Sriwijaya Air, kita juga akan memberdayakan para nelayan untuk membantu proses tersebut,” ujar Kombes Pol Hendra Gunawan, Minggu (10/1/2021).

Menurutnya, lokasi jatuhnya pesawat tersebut di yang berada di wilayah perairan kepulauan seribu, sangat dekat dengan wilayah tiga kecamatan di pesisir utara Kabupaten Bekasi.

“Guna mengantisipasi kemungkinan adanya korban dan puing pesawat yang terbawa hingga ke wilayah kami, 3 posko tersebut akan kita dirikan di kecamatan Taruma Jaya, Kecamatan Muara Gembong, dan Kecamatan Babelan,” imbuh Hendra.

“Posko tersebut nantinya akan menjadi titik penerimaan laporan bagi masyarakat yang menemukan terkait barang-barang dan para korban dari pesawat B737-500 Sriwijaya Air SJ182 tersebut”tandes Kapolres(Rafi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *