Iriana Jokowi Ajak Warga Bebalan Hidup Bersih Dan Ajak Bersihkan Sampah

Iriana Jokowi Ajak Warga Bebalan Hidup Bersih Dan Ajak Bersihkan Sampah

Kabupaten Bekasi – Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE KK) menghadiri acara pencanangan Indonesia Bersih yang di lakukan di aliran kali Pulo Timaha, Desa Babelan Kota Kecamaran Babelan, Kabupaten Bekasi, (16/9/2019).

Kedatangan Ibu negaea Iriana juga untuk memantau langsung perkembangan terbaru Kali Busa Bahagia yang sempat viral karena sampah-sampah plastik memenuhi kali hingga aliran air kali tak terlihat lagi di dekat lokasi.

Ibu negara Iriana Jokowi tidak ingin kejadian serupa terulang kembali. Sehingga, Iriana mengajak seluruh warga untuk memungut sampah yang ada di Kali Busa Bahagia,dan kembali membersihkan dengan di perbantukan alat berat.

“Kalau ada sampah ini dengan segera apapun jenisnya ambil saja agar tidak menumpuk,” terang Iriana dalam sambutan singkatnya.

Kedepannya ibu Negara menekankan agar masyarakat bisa menjaga kebersihan Kali Busa Bahagia yang telah dilakukan revitalisasi oleh Kemenko Kemaritiman dan Satgas Citarum Harum.(Rizky)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *