Beri Pesan Kantibmas Anggota Polsek Taruma Jaya Sambangi Beberapa Elemen Masyarakat

Beri Pesan Kantibmas Anggota Polsek Taruma Jaya Sambangi Beberapa Elemen Masyarakat

Kabupaten Bekasi – Guna penciptaan kondusifitas yang aman dan nyaman di wilayah hukum Polsek Taruma jaya, Bhabinkamtibmas Desa Setia Mulya Polsek Tarumajaya Bripka Arif Pramono, menyambangi beberapa elemen masyarakat sepeti tokoh masyarakat,tokoh agama,tokoh pemuda dan beberapa elemen masyarakat lainnya,ini di lakukan untuk lebih menciptakan kedekatan antara Polri dengan masyarakat.

Dengan berkendara roda dua, Bhabinkamtibmas Desa Setia Mulya Pribka Arif Purnomo,datang dan melakukan kunjungan ke kediaman bapak Atalam Ketua RT 001/004 Kampung Bali desa Setia Mulya, dan ke rumah Ustadz Shoheh Imam Masjid Nurul Iman Kp. Pomahan Bulak Rt. 002 Rw. 018 Desa Setia Mulya,di dua lokasi tersebut Bripka Arif berdiskusi dan memberikan pesan Kantibmas.

Dari dua rumah tokoh kembali Bripka Arif mendatangi kediaman Ketua IKRA (Ikatan Remaja Masjid Al-Mujahidun) bapak Amirrudin yang berada di Kampung Pomahan Rt. 001/008, Desa Setia Mulya,dan ketempat tinggal ketua Pokdarkamtibmas Sektor Tarumajaya,Margianto yang juga menjabat sebagai ketua IPSI Kecamatan Tarumajaya di Kampung Pomahan Bulak Rt. 002 Rw. 018 desa Setia Mulya.

Di tempat tersebut Bripka memberikan pesan Kantibmas berupa Jalin hubungan baik antar tetangga, antar umat beragama dan sesama agama. Jangan mudah diadu domba oleh kelompok tertentu.Bripka Arif juga meminta Jangan jadikan Masjid sebagai tempat untuk berkampanye, sebar issue Hoax dan radikalisme. Serta mengajak Sukseskan PEMILU 2019 ini dengan damai dan kondusif

Di akhir kunjungan bhabinkamtibmas juga meminta warga untuk Hindari premanisme/Jambret, antisipasi 3C/Narkoba/ Obat-obatan/judi/sabung ayam, miras/oplosan, serta jangan main hakim sendiri dan terprovokasi setiap ada permasalahan.

Selain itu juga Bripka Arif yang merupakan Bhabinkamtibmas di desa tersebut juga meminta para tokoh dari berbagai elemen untuk mengetahui empat Pilar Kebangsaan.(Pancasila, Bhinneka TI, NKRI, UUD45) dan meminta menghindari Paham Radikalisme dan Terorrisme serta Toleransi Beragama.

“mari Kita Sukseskan Pelaksanaan Pilleg dan Pilpres 2019, agar berjalan aman, lancar, sejuk, damai dan kondusif”pungkas Bripka Arif dengan lantang di setiap kunjunganya ke para tokoh masyarakat.

Sementara Kapolsek Taruma jaya AKP Agus Rohmat,saat di mintai keterangan dengan di aktifkannya pesan Kantibmas dengan di lakukan para anggota dan bhabinkamtibmas, sangat merespon dan mendukung apa yang di lakukan anggotanya.

“Sangat merespon apa yang di lakukan anggotanya dengan memberi pesan Kantibmas,ini sangat efektif agar kedepannya wilayah hukum Polsek Taruma jaya menjadi wilayah aman dan nyaman baik dari kejahatan maupun lainnya”terang AKP Agus Rohmat(Khr).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *